Tambahrejo - Masyarakat Desa Tambahrejo, Kecamatan Gadingrejo, bergotong royong melakukan pembukaan jalan secara swadaya di tengah lahan pertanian yang selama ini aksesnya sulit.
Untuk di awal pembukaan jalan ini, biaya yang digunakan adalah swadaya dari masyarakat.
Menurut Kepala Pekon Tambahrejo, sejauh ini tidak ada kendala berarti dalam pembukaan jalan tersebut, karena masyarakat mengerjakanya dengan suka cita. Masyarakat juga membebaskan lahannya yang dijadikan jalan karena mereka berharap ada akses masuk ke pertanian yang layak dan tidak sulit seperti saat ini.
"Di samping itu melalui kegiatan ini kita ingin mengefektifkan gotong royong, agar budaya gotong royong yang merupakan ajaran Bung Karno tidak hilang. Masyarakat bersuka cita untuk itu," lanjutnya.
Cut Nabila aofia
21 Agustus 2023 11:30:17
Ballalala...